Faktor Motivasi dalam Zachman Framework
Oleh Bobby Kreshna & Gunawan Wang
Pada baris pertama adalah cara pandang mengenai sasaran dan lingkup (Scope) menurut perspektif perencana (Planner). Pada kesempatan ini saya akan membahas mengenai baris pertama pada “List of business Goal & strategies” di tempat saya bekerja sebelumnya, yaitu satu publisher game terbesar di Indonesia.
Sesuai dengan Zachman Framework dimana pada baris pertama adalah Scope menurut perspektif planner, tujuan/goals dari PT. Kreon ini adalah sebagai publisher game terbesar yang pernah ada di Indonesia pada awal tahun 2007 dimana mereka baru memulai bisnis. Dan Strategies/Strategi yang dilakukan pada saat itu adalah membawa game-game yang tidak ada/tidak bisa di akses Indonesia dan membuka server-based Indonesia. Business Goals dari PT. Kreon ini berubah seiring dengan berjalannya waktu, selama tahun 2007 – 2012 dimana pada saat itu Game berbasis PC (PC Gaming) sangat populer, Business Goals dari PT. Kreon adalah perusahaan terkemuka dengan pangsa dominan di industri game online Indonesia, sudah tercapai dengan adanya lebih dari 25 juta pengguna terdaftar dan sukses dalam meluncurkan portal game online pertama di negara ini.
Tetapi dengan bertambahnya teknologi dimana Game sekarang sudah merambah ke telepon genggam, PT. Kreon mulai merubah Business Goals dan fokus pada mobile-game marketing. Di kutip dari beberapa sumber berita dan website dari PT. Kreon sendiri, bahwa mereka mulai merubah ruang lingkup (Scope) dari tujuan awal berdirinya perusahaan ini menjadi ke arah lain, walaupun masih berkutat di lingkungan bisnis game online.
Menurut framework zachman, perubahan tujuan bisnis/Business Goals akan mempengaruhi langkah berikutnya dalam Motivation (Why) dimana pada baris berikut adalah cara merubah business plan menurut Enterprise Model (Conceptual) dalam perspektif owner. Pada PT. Kreon ini sepertinya Planner mengusulkan atas perubahan bisnis, dimana berawal sebagai publisher game berbasis PC menjadi lebih fokus pada game berbasis Mobile, dengan alasan bahwa pangsa pasar pada mobile game sangat besar untuk menambah keuntungan bisnis pada PT. Kreon. Dan proses akan terus berlanjut sampai pada tahap ke 6 Working Strategy.