Kuliah Tamu Online bersama Joshua Partogi: Measure Your Agility Build An Organisation With Resilience

Senin, 18 Mei 2020 telah diadakan acara sharing bersama membahas tentang Measure Your Agility Build An Organisation With Resilience. Harapannya setelah acara ini selesai semua peserta memperoleh pengetahuan dan wawasan tentang bagaimana cara mengukur ketangkasan dalam membangun organisasi yang kuat.

Dosen tamu yang menjadi pembicara kali ini adalah Joshua Partogi, seorang Professional Scrum Trainer pertama di Asia dan juga di Indonesia sejak tahun 2012.  Beliau sudah berpengalaman  sebagai Trainer and Coach di PT. Adaptiva Sinergia Asia sejak 2018 hingga sekarang, di Agility Path Pty, ltd sejak 2012, dan pernah menerbitkan sebuah buku dengan judul “Manajemen Modern dengan Scrum” di tahun 2015. Beberapa klien yang pernah bekerjasama dengan Beliau seperti KPK RI, Home Credit Indonesia, Allianz Managed Operations and Services – Thailand,Nissan Motors – Yokohama – Japan, McKinsey & Pertners – Japan, The Royal Automobile Club of WA (Inc.) ,Ernst & Young Singapore, British Petroleum Jakarta, Kleenheat Energy Perth – Western Australia.

Pembahasan Beliau kali ini mencakup beberapa point penting termasuk berkaitan dengan wabah Covid-19. Saat ini, para Distruptor mulai mengalami Disrupted seperti kondisi AirBnB saat ini.

Sementara yang Lainnya Sedang Melambung Tinggi seperti selama masa pandemic ini beberapa aplikasi mengalami peningkatan pengguna, seperti aplikasi zoom, media sosial, dan juga marketplace. Efek work from home yang mengatur agar semua orang bekerja dari rumah dan selalu berada di rumah.  Sehingga untuk berkomunikasi atau meeting banyak yang memilih menggunakan aplikasi zoom.

Complex-Chaos telah menjadi “New Normal”. Sepertinya kebijakan new normal kali ini justru akan membuat kekacauan yang cukup kompleks (Complex-Chaos). Sehingga orang akan diberi pilihan untuk membuat penelitian, memberi, dan menanggapi sebuah perubahan atau membuat dan mengikuti rencana yang sudah disiapkan.

Selain itu, Joshua Partogi juga berbagi tentang Metric pengukuran ketangkasan (agility), terutama sangat berguna dimana Covid-19 saat ini antara lain:

  • Unrealized Value (UV) – Mengukur hasil akhir yang di harapkan
  • Ability to Innovate (A2I) – Mengukur besarnya hambatan yang harus di hadapi
  • Current Value (CV) – Mengukur nilai yang sedang dihitung sekarang
  • Time To Market (T2M) – Mengukur kecepatan dalam menghitung nilai

(ainun, riyanto)

Riyanto Jayadi